Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palembang Seberang Ulu mengadakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengisian SPT Tahunan PPh Orang Pribadi dan Pemadanan NIK di Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang (Rabu, 15/2).

Kegiatan Bimtek ini menyasar para Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun tenaga honorer di lingkungan Kecamatan Plaju untuk meningkatkan angka kepatuhan penyampaian SPT Tahunan PPh Orang Pribadi  dan percepatan pemadanan NIK menjadi NPWP.

Acara dibuka oleh Sekretaris Camat Seberang Ulu I  dan untuk teknis pengisian SPT dipandu langsung oleh Tim Fungsional Penyuluh KPP Pratama Palembang Seberang Ulu.

 

Pewarta: Doni Pratama
Kontributor Foto: Andi Febriansyah
Editor: Teguh Budianto