Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sibolga melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai TMP C Sibolga, Kota Sibolga, Sumatera Utara (Selasa, 5/10). Dalam kunjungan tersebut Kepala KPP Pratama Sibolga Jerry Fadlinsyah didampingi Kepala Seksi Pengawasan I Shaolin Situmorang, dan Kepala Seksi Penjamin Kualitas Data Bernard Sirait bertemu dengan Kepala KPPBC TMP C Sibolga Ahmad Lutfi.
Kunjungan Kerja ini merupakan kunjungan kerja pertama Kepala KPP Pratama Sibolga dengan Kepala KPPBC Sibolga di masa Covid-19. Kesempatan ini sejalan dengan penerapan nilai sinergi Kementerian Keuangan dalam rangka berkoordinasi dan meningkatkan sinergi antara KPPBC Sibolga dan KPP Pratama Sibolga dalam menjalankan penerimaan negara dari sisi pajak dan cukai.
- 64 kali dilihat