Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Pulogadung menyelenggarakan acara Riung Pajak (Tax Gathering) 2023 secara luring di ruang Aula Sabang Kantor Pusat Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Kota Jakarta Timur (Selasa, 28/2).  Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada wajib pajak atas pemenuhan kewajiban perpajakan dan peran sertanya dalam pembangunan berkelanjutan Indonesia.

Acara Riung Pajak tersebut dihadiri oleh 25 wajib pajak yang memiliki kontribusi pembayaran pajak terbesar pada tahun 2022 di wilayah KPP Pratama Jakarta Pulogadung yang terdiri dari 5 Wajib Pajak Bendahara atau Instansi Pemerintah, 10 Wajib Pajak Badan dan 10 Wajib Pajak Orang Pribadi.

Agenda inti yang dilaksanakan yaitu Pemberian Penghargaan Kepada wajib pajak, imbauan Pelaporan SPT Tahunan serta Pemadanan NIK-NPWP. Pada kesempatan tersebut pula, pihak KPP Pratama Jakarta Pulogadung mengundang Ketua Umum IKPI Dr. Ruston Tambunan sebagai pembicara dengan topik yang disampaikan yakni 'Peran IKPI sebagai mitra DJP dalam meningkatkan penerimaan pajak'.

Kepala KPP Pratama Jakarta Pulogadung Yulianingsih dalam sambutannya juga turut menyampaikan ucapan terima kasih pada seluruh undangan yang hadir. ''Kami sampaikan terima kasih pada seluruh wajib pajak, karena atas kepatuhan dan dukungan wajib pajak, KPP Pratama Jakarta Pulogadung dapat mencapai target penerimaan tahun 2022,'' tuturnya.

Yulianingsih juga mengucapkan terima kasih kepada  Direktur Jenderal Bea Cukai beserta jajarannya sehingga kegiatan Riung Pajak tersebut dapat diselenggarakan di ruang Sabang Kantor Pusat Direktorat Jenderal Bea dan Cukai. Menurutnya hal tersebut menunjukkan sinergi sebagai Kemenkeu Satu untuk mewujudkan pelayanan yang terbaik kepada wajib pajak dan juga para stakeholder. 

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jakarta Timur Muhammad Ismiransyah M. Zain pun turut memberikan sambutan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan tentang penerimaan pajak dalam postur APBN dimana peran pajak sangat besar dalam postur APBN tersebut. Ismiransyah juga mengucapkan terima kasih kepada wajib pajak atas kontribusi pajaknya sehingga penerimaan pajak di KPP Pratama Jakarta Pulogandung dan Kanwil DJP Jakarta Timur pada tahun 2022 melampaui target yang telah di tetapkan.

Dalam sambutannya juga Kepala Kanwil DJP Jakarta Timur menyampaikan kepada wajib pajak sekaligus mengingatkan untuk segera melakukan pemadanan NIK-NPWP karena pada tahun 2024 nanti Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) adalah menggunakan NIK yang berjumlah 16 digit.

Selanjutnya Ketua Umum IKPI Dr. Ruston Tambunan dalam paparannya menyampaikan bahwa peran konsultan pajak yakni sebagai intermediaries, bertindak selaku kuasa wajib pajak yang dipercaya sebagai mitra srategis DJP untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak.

Berikutnya dalam rangka apresiasi terhadap wajib pajak yang memberikan kontribusi besar tahun 2022,pihak KPP Pratama Jakarta Pulogadung memberikan penghargaan kepada 25 wajib pajak yang diundang. Penghargaan tersebut diberikan oleh Kepala KPP Pulogadung dengan didampingi Kepala Kanwil DJP Jakarta Timur.

Kegiatan Riung Pajak Tahun 2023 ditutup dengan ucapan terima kasih serta ramah tamah oleh Kepala Kanwil DJP Jakarta Timur dan Kepala KPP Pratama Jakarta Pulogadung kepada seluruh tamu undangan yang hadir.

 

Pewarta: Bobby Andre
Kontributor Foto: Rival Mapulusikau
Editor: Bobby Andre, Satrio Ramadhan