Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Serpong mengenalkan pajak sejak dini dalam kegiatan Tax Goes To School (TGTS) yang bertempat di Madrasah Tsanawiyah Nurul Falah Serpong, Tangerang Selatan (Jumat, 19/1). Kegiatan yang memiliki tagline “Sehari Mengenal, Selamanya Bangga” tersebut diharapkan dapat membangun kesadaran pajak pada generasi muda. TGTS menjadi acara yang dilaksanakan secara rutin karena pentingnya pengenalan pajak pada calon penerus bangsa.

Kegiatan Tax Goes To School dibuka dengan sambutan oleh Nasahudin selaku wakil kepala sekolah bidang kurikulum MTs Nurul Falah. Nasahudin menyampaikan terimakasih atas kolaborasi dan kunjungan KPP Serpong ke Mts Nurul Falah.  “Pajak itu merupakan salah satu bentuk kewajiban dari warga Negara Republik Indonesia dimana pajak merupakan salah satu dari sumber pendapatan untuk mengelola negara. Mudah mudahan acara pada siang hari ini bisa menambah pengetahuan bagi kalian semua, terutama yang berkaitan dengan kewajiban pajak,” Jelas Nasahudin.

Inti acara diisi dengan penyampaian materi edukasi perpajakan oleh tim penyuluh KPP Pratama Serpong kepada peserta yang terdiri dari siswa kelas 9 MTs Nurul Falah. Peserta mendengarkan materi dengan antusias serta berdialog dengan interaktif kepada pemateri. Kemudian acara dilanjutkan dengan yel-yel dan kuis berkelompok yang disajikan secara kreatif dan edukatif. Kegiatan TGTS ditutup dengan penyerahan cendera mata dan foto bersama.

 

Pewarta:Nurul Izzah Syafitri
Kontributor Foto: Nurul Izzah Syafitri
Editor: Ida Laila

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.