Kepala Kanwil DJP Banten Dionysius Lucas Hendrawan melakukan audiensi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten Asep N Mulyana di ruang kerja Kejati Banten, Kota Serang (Selasa, 16/3).

Momentum audiensi ini dimanfaatkan kedua belah pihak untuk melaksanakan koordinasi sekaligus pembahasan mengenai peningkatan kerja sama, utamanya di bidang penegakan hukum perpajakan.

Pada kesempatan ini pula, Kepala Kanwil DJP Banten beserta jajaran meminta dukungan Kepala Kejati Banten sebagai tokoh masyarakat untuk mengimbau dan mengedukasi seluruh masyarakat di Provinsi Banten agar segera melaporkan SPT Tahunan tahun pajak 2020.