Tenaga Fungsional Penyuluh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Yogyakarta kembali menyemarakkan sosialisasi Program Pengungkapan Sukarela (PPS) secara online menggunakan zoom meeting di ruang studio KPP Pratama Yogyakarta (Rabu, 6/4).
Sosialisasi tersebut dilaksanakan sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 10.30 WIB dengan diikuti oleh 8 peserta. Sosialisasi ini bertujuan untuk menggencarkan Program Pengungkapan Sukarela yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2022.
Sutardi, Hanik Rizka Puspaningtyas, dan Arifah Nurwijayanti, merupakan perwakilan tenaga penyuluh KPP Pratama Yogyakarta yang bertugas dalam sosialisasi kali ini. Tenaga Penyuluh Sutardi membuka kegiatan sosialisasi dengan sambutan singkat. Selanjutnya, Penyuluh Hanik menerangkan mengenai penjelasan umum PPS, di antaranya dalam hal pengertian, rincian terkait kebijakan 1 dan 2, termasuk tarif atas setiap kebijakan tersebut. Setelah pemaparan materi, Hanik membuka sesi tanya jawab. Tim Penyuluh yang terdiri dari Arifah, Sutardi, dan Hanik memberikan tanggapan dan jawaban atas pertanyaan yang masuk dari peserta.
Sebelum sosialisasi ditutup, tim penyuluh kembali memberikan imbauan kepada peserta untuk mengikuti Program Pengungkapan Sukarela. Merekapun berharap agar sosialisasi ini dapat menambah perhatian dan antusias masyarakat untuk mengikuti PPS.
- 11 kali dilihat