Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Penanaman Modal Asing (PMA) Satu menggelar Festival Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kecamatan Pancoran dalam peringatan Hari Oeang Republik Indonesia (HORI) ke-78 di Kalibata, Jakarta Selatan (Kamis, 24/10).

Pameran jajanan rakyat ini bekerja sama dengan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi DKI (PPKUMKM) Kecamatan Pancoran. “Semoga UMKM kita bisa semakin maju dan bisa eksis di acara bazar seperti ini,” ujar Dian, perwakilan UMKPPKUMKM Kecamatan Pancoran.

Sebanyak 28 pelaku UMKM mengisi tenda kerucut sejak pagi hari. Sejumlah produk makanan dan kerajinan hadir dalam peringatan HORI bertajuk Tulus dalam Pelayanan, Transformasi Berkelanjutan ini. Salah satu penjaja makanan tradisional datang dari LilaResto yang menjual Kuliner khas Betawi dan Pawon Rasa yang menawarkan Rawon bagi pengunjung bazar.

Tak hanya itu, Otings Official hadir dengan dagangan berupa hijab dan mukena bermotif. “Ramai sekali pembelinya. Terima kasih kami sudah dikasih lapak untuk jualan,” kata Haimah, pemilik Que Shop yang menjajakan kuliner buah-buahan.

Festival UMKM turut dimeriahkan dengan panggung hiburan yang bisa dimanfaatkan pengunjung untuk berteduh sambil menikmati cemilan. “Pilihan makanannya enak dan terjangkau. Senang sekali bisa belanja lebih dekat dan juga membantu teman-teman UMKM,” ujar Ade salah satu pengunjung bazar makanan.

Pameran UMKM berlangsung selama dua hari sejak Kamis, 24 Oktober 2024 hingga Jumat, 25 Oktober 2024. Kepala KPP PMA Satu, Oding Rifaldi menyambut baik kerja sama antara kantor pajak dan pemerintah daerah ini. “Kita akan terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan lembaga lain untuk sama-sama menyediakan ruang bagi UMKM untuk terus naik kelas,” ujar Oding.

 

Pewarta: Tendi Aristo
Kontributor Foto: Tendi Aristo
Editor:

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.