Sebanyak 80 peserta yang terdiri dari tenaga pendidik, staf administrasi, dan relawan pajak di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Ekuitas menghadiri Sosialisasi Pelaporan SPT Tahunan dan Pemadanan NIK-NPWP di Aula STIE Ekuitas, Jl. Phh. Mustofa No.31 Bandung (Rabu, 22/2).

Ketua STIE Ekuitas Mokhamad Anwar dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini merupakan salah satu ikhtiar dari STIE Ekuitas agar seluruh wajib pajak di lingkungannya tertib lapor SPT dan taat pajak.

“Kegiatan ini pun sebagai sarana pembelajaran dan pelatihan bagi para relawan pajak dari Tax Center STIE Ekuitas,” sambungnya.

Penyuluh Pajak Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Barat I Rudy Rudiawan, Dwi Wahyuningsih, dan Adhitia Mulyadi hadir  sebagai  narasumber di acara yang berlangsung dua sesi dari pukul 09.00 sampai dengan 15.00 WIB itu.

Para narasumber pun menyampaikan kepada para peserta agar  sebelum pengisian SPT untuk menyiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan seperti bukti pemotongan pajak, daftar penghasilan, harta, utang, tanggungan keluarga, bukti pembayaran zakat atau sumbangan lain, dan dokumen terkait lainnya.

Setelah mengikuti  materi yang disampaikan narasumber, para peserta pun mempraktikan pelaporan SPT Tahunan menggunakan formulir 1770S untuk karyawan dan 1770 untuk usahawan.

Para narasumber pun mengajak seluruh peserta yang telah memiliki NPWP untuk segera menyampaikan SPT Tahunannya, “Pelaporan pajak dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja karena dilakukan secara online melalui situs www.pajak.go.id,” ujar Adhit.

Sebelum akhir sesi, para peserta yang berhasil melaporkan SPT Tahunannya pun menunjukan bukti pelaporannya kepada para narasumber.

Pewarta: Fanzi Siddiq F
Kontributor Foto: Dwi Wahyuningsih
Editor: Sintayawati Wisnigraha