KPP Pratama Ternate menyelenggarakan acara Spectaxcular sekaligus pencanangan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK dan WBBM) di Landmark Kota Ternate (Minggu, 8/3).
Hadir dalam acara menjadi saksi pencanangan Zona Integritas menuju WBK/WBBM KPP Pratama Ternate, Wali Kota Ternate H. Burhan Abdurahman, Direskrim Polda Maluku Utara, Kepala Cabang BNI Ternate, Kepala Cabang BRI Ternate, Kepala PT. Pos Indonesia Cabang Ternate, Kepala KPKNL Ternate, Kepala KPBC Ternate, Kepala KPPB Ternate, dan Masyarakat Kota Ternate.
Tujuan pencanangan ini untuk mengakselerasi tercapainya tujuan-tujuan dari Reformasi Birokrasi, yakni peningkatan kapasitas dan akuntabilitas organisasi, instansi yang bersih dan bebas Korupsi, Kolusi, Nepotisme, serta peningkatan pelayanan publik bagi masyarakat wajib pajak di daerah Maluku Utara.
- 25 kali dilihat