
Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kerobokan menggelar webinar bertema “Kewajiban Perpajakan Bendahara BOS” di Kerobokan, Bali (Selasa, 28/7). Sosialisasi ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting yang diikuti oleh lebih dari 100 bendahara sekolah UPT Disdikpora Kecamatan Mengwi.
Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kerobokan menggelar webinar bertema “Kewajiban Perpajakan Bendahara BOS” di Kerobokan, Bali (Selasa, 28/7). Sosialisasi ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting yang diikuti oleh lebih dari 100 bendahara sekolah UPT Disdikpora Kecamatan Mengwi.
“Sosialisasi secara daring ini akan terus dilakukan mengingat keterbatasan akibat pandemi Covid-19,” ujar Kepala KP2KP Kerobokan I Wayan Arnita.
Wayan berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang transfer knowledge antara Direktorat Jenderal Pajak dan Bendahara BOS di kecamatan Mengwi.
Kepala KPP Pratama Badung Utara Paulus Soetjipto yang hadir memberikan sambutan di acara ini mengatakan, pandemi Covid-19 menyebabkan banyak hal baru terjadi.
"Pandemi ini membuat banyak hal baru terjadi seperti bandara tutup untuk pertama kalinya, toko-toko dan pabrik tidak lagi beroperasi, bahkan harga minyak sampai menyentuh minus," ujarnya.
Pemateri Bayu Trisuseno dalam paparannya menyebutkan macam-macam pemasukan Negara salah satunya adalah pajak, yang sangat penting di saat-saat sulit seperti saat ini maka dari itu kedisiplinan dalam ilmu perpajakan merupakan hal yang harus dipahami terlebih khusus bagi para bendahara pemerintah yang mengelola dana APBN/APBD.
"Pajak bukanlah hal yang imbalannya dapat secara langsung kita dapatkan saat itu juga, tetap imbalan itu berupa jalan yang baik, fasilitas kesehatan yang terjaga bahkan bantuan BOS yang bapak ibu kelola juga merupakan dari pajak yang bapak ibu potong dan pungut," pungkas Bayu.
Pemateri lainnya Dwi Anggoro juga menyinggung tentang perubahan NPWP instansi pemerintah yang tertuang pada PMK-231/2019, yang telah mulai diaplikasikan pada 1 Juli 2020 untuk bendahara pemerintah.
Webinar ini mendapat atensi yang cukup positif dari para peserta, ini dibuktikan dari banyaknya pertanyaan yang masuk hingga melebihi batas pertanyaan yang diberikan.
- 23 kali dilihat