KPP Pratama Tasikmalaya kembali mengadakan evaluasi kinerja di awal tahun 2019. Kali ini giliran security dan juga pramubakti yang berdiskusi dengan para pejabat kantor demi kelancaran dan kemajuan KPP Pratama Tasikmalaya (Selasa,15/01).
Dalam sharing session ini juga terdapat penandatanganan kontrak kinerja para security dan pramubakti. Acara dilaksanakan di Aula gedung A KPP Pratama Tasikmalaya dan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor. "Terima kasih kepada rekan-rekan atas masukan dan sarannya. Insha Allah tahun ini kita tingkatkan lagi sarana prasarana serta peralatan pendukung untuk rekan-rekan sekalian, karena rekan-rekan ini juga merupakan bagian dari KPP Pratama Tasikmalaya, yang turut mendukung kinerja para pegawai meskipun secara tidak langsung," ujar Erry Sapari Dipawinangun (NCDMS).
- 719 kali dilihat



