
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Sumatera Barat dan Jambi menerima penghargaan dalam acara Sosialisasi Evaluasi dan Strategi Pelaksanaan Anggaran Tahun 2022 Lingkup Wilayah KPPN Padang (Selasa, 25/1).
Acara yang diselenggarakan secara hybrid dan dihadiri oleh para Kuasa Pengguna Anggaran Mitra Kerja KPPN Padang tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sumatera Barat, Heru Pudyo Nugroho. Acara dilanjutkan dengan penyerahan plakat dan piagam penghargaan di mana Kanwil DJP Sumatera Barat dan Jambi meraih penghargaan Peringkat Kedua Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Tertinggi TA 2021 Kategori DIPA Besar. Satuan kerja yang mendapatkan penghargaan kemudian melakukan penandatanganan Pakta Integritas mewakili seluruh satuan kerja yang hadir.
Dalam kesempatan ini, Tisari Yona Geumila, Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Padang juga menyampaikan materi mengenai Evaluasi dan Strategi Pelaksanaan Anggaran Tahun 2022, yang meliputi Evaluasi Kinerja Tahun Anggaran 2021 dan Langkah-Langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran 2022. Diharapkan melalui penghargaan ini, Kanwil DJP Sumatera Barat dan Jambi dapat senantiasa mempertahankan integritas dalam pelaksanaan anggaran.
- 9 kali dilihat