
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Denpasar Barat menyambangi Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Denpasar (Senin, 13/12). Dalam audiensi tersebut, tim KPP Pratama Denpasar Barat diwakili oleh Kepala Seksi Pengawasan III Yonathan Stephanus dan dua Account Representative (AR) yang disambut oleh tim Bidang Anggaran BPKAD Kota Denpasar di Ruang Rapat BPKAD Kota Denpasar.
Dalam kesempatan itu, tim KPP Pratama Denpasar Barat mengonfirmasi tentang rencana pencairan anggaran yang diajukan oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di masing-masing satuan kerja sebagai bahan menghitung prognosa penerimaan pajak s.d. 31 Desember 2021. Hal ini mengingat penyerapan anggaran pada akhir tahun mengalami peningkatan yang sangat signifikaan dari bulan-bulan sebelumnya. Nyatanya, penerimaan pajak di sektor bendahara pemerintah menempati posisi kedua pada penerimaan KPP Pratama Denpasar Barat setelah sektor perdagangan. Oleh sebab itu, penerimaan sektor bendahara pemerintah mendapat perhatian khusus bagi KPP Pratama Denpasar Barat dalam upaya pengamanan target penerimaan.
Di akhir pertemuan, Yonathan Stephanus berpesan bahwa KPP Pratama Denpasar Barat berpesan akan selalu membantu untuk membangun diskusi terhadap setiap permasalahan perpajakan khusunya di sektor bendahara pemerintah, sehingga wajib pajak tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kewajiban perpajakan.
- 15 kali dilihat