Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nunukan mengadakan acara peresmian Pojok Pajak di Kelurahan Tanjung Harapan, Nunukan Selatan, Kabupaten Nunukan (Selasa, 7/9).
Kegiatan dilaksanakan dengan mengundang Camat Nunukan Selatan Baharuddin dan Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tarakan Gerrits P. Tampubolon. Selain itu, KP2KP Nunukan juga mengundang beberapa pengusaha rumput laut di Kelurahan Tanjung Harapan.
Pojok Pajak Tanjung Harapan akan dibuka setiap hari Senin dan Selasa di minggu kedua setiap bulan. Pembukaan Pojok Pajak ini diharapkan dapat memudahkan wajib pajak di sekitar Kelurahan Tanjung Harapan dalam melaksanakan kewajiban perpajakan mereka. Perlu diketahui bahwa kelurahan tanjung harapan terletak sekitar 25 km dari KP2KP Nunukan.
Camat Nunukan menyambut dengan baik hadirnya Pojok Pajak di Kelurahan Tanjung Harapan dan berharap warga sekitar dapat memanfaatkan fasilitas yang diberikan.
- 13 kali dilihat