Kepala Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Malinau, Andika Setiawan menerima kunjungan kerja dari Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKAD) Kabupaten Tana Tidung bertempat di Ruang Rapat KP2KP Malinau (Senin, 07/02). Pada kunjungan kerja kali ini, Eviehar, Sekretaris BPKAD juga melakukan konsultasi terkait Program Pengungkapan Sukarela, mengingat jangka waktu mengikuti Program Pengungkapan Sukarela yang singkat.
Pada sesi pertemuan ini juga membahas strategi dan upaya yang perlu ditempuh dalam rangka mengamankan penerimaan pada awal tahun. Andika Setiawan mengatakan kerja sama yang saat ini sudah berjalan dengan baik perlu untuk ditingkatkan guna meningkatkan penerimaan pajak pusat dan pajak daerah. "Kami juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan konsultasi perpajakan yang maksimal bagi masyarakat Kabupaten Tana Tidung yang datang berkunjung ke KP2KP Malinau," tambahnya.
Di akhir kunjungan kerja, Andika Setiawan menandatangani Berita Acara peminjaman kendaraan dinas dari pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Tidung.
- 8 views