Setiap tahun Hari Oeang diperingati oleh instansi keuangan yang ada di Kabupaten Mimika. Tahun ini instansi keuangan yang berpartisipasi meliputi KPP Pratama Timika, KPPN Timika, KPPBC Timika, Bank Mandiri Kanca Timika, Bank BNI Kanca Timika, Bank BRI Kanca Timika, dan Bank Papua Kanca Timika. Peringatan Hari Oeang kali ini dibuka oleh tiga kepala kantor di lingkup Kementerian Keuangan yaitu KPP Pratama Timika, KPPN Timika, dan KPPBC Timika di Aula Enakota Lantai V KPP Pratama Timika, Kanupaten Mimika, Papua (Selasa, 19/10).

Untuk memeriahkan peringatan Hari Oeang tahun ini terdapat berbagai perlombaan yang dapat diikuti oleh perwakilan dari tiap instansi. Perlombaan yang diadakan di antaranya badminton, bola voli, tenis meja serta beberapa e-sport yang terdiri PES, PUBG dan mobile legends. Seluruh pelaksanaan perlombaan tersebut tetap dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan.

Di samping upaya membina kebersamaan melalui kegiatan olah raga di internal instansi keuangan, diadakan pula kegiatan bakti sosial berupa kunjungan dan santunan ke Panti Asuhan Baitul Rosul dan Yayasan Cinta Bella. Pada kesempatan tersebut, para pembina Panti Asuhan dan Yayasan mendoakan agar kegiatan ini membawa berkah dan menjadikan instansi keuangan sebagai instansi tepercaya dan selalu mendapat lindungan Tuhan.

Puncak kegiatan dilakukan pada hari Sabtu, 30 Oktober 2021 melalui gerak jalan santai dimulai dari KPP Pratama Timika-Jl. Yos Sudarso-Jl. Belibis-Bundaran Eme Neme-Jl. Budi Utomo-Jl. Cendarawasih-KPP Pratama Timika mulai jam 07.00 WIT. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba serta kepada juara umum yang tahun ini diperoleh oleh KPP Pratama Timika. Kegiatan ditutup dengan Upacara Bendera Peringatan Hari Oeang Republik Indonesia ke-75 pada pukul 09.30 WIT.

Kegiatan tersebut bukan hanya untuk membina keakraban dan kerja sama antara instansi keuangan yang ada di Kabupaten Mimika, tetapi juga membawa semangat persatuan untuk menumbuhkan ekonomi dan mewujudkan institusi keuangan yang terpercaya. Hal ini sesuai dengan tema Hari Oeang Kementerian Keuangan tahun 2021 yaitu “Mari Bersama; Pulihkan Ekonomi, Wujudkan Kemenkeu Satu yang Terpercaya, Menuju Indonesia Unggul dan Tangguh”.