Empat puluh siswa dan guru Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Kertasari mengikuti kegiatan Tax Goes To School (TGTS) yang diselenggarakan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Majalaya di SMPN 1 Kertasari, Talun, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung (Selasa, 11/6).
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 08.00 sampai dengan 12.00 WIB itu bertujuan untuk untuk mendidik generasi muda khususnya siswa Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, dan Sekolah Menengah Atas untuk sadar arti penting pajak sejak dini.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan awareness tentang arti penting pajak kepada para siswa sebagai generasi penerus bangsa, sebagai calon wajib pajak mereka harus tahu hak dan kewajiban perpajakan mereka sejak dini," tutur Kepala KPP Pratama Majalaya Akhmad Tizani ketika ditemui selepas acara.
Penyampaian materi dilakukan oleh Tim Penyuluh bersama pelaksana Seksi Pelayanan KPP Pratama Majalaya yang dikemas dengan kegiatan yang menyenangkan berupa games dan kuis interaktif kepada peserta baik secara individu maupun berkelompok.
Tax Goes To School (TGTS) adalah kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pajak sebagai bentuk untuk mendukung pelaksanaan Visi Indonesia Emas 2045, mewujudkan Indonesia sebagai "Negara Nusantara Berdaulat, Maju, dan Berkelanjutan".
Pewarta: Fatikha Faradina |
Kontributor Foto: Tim Tax Goes To School Majalaya |
Editor: Fanzi SF |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 13 kali dilihat