Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Blora melaksanakan acara Tax Gathering 2024 dengan tema "Gotong Royong Wujudkan Indonesia Emas" di Hotel Kyriad Arra Cepu, Kab. Blora (Kamis, 24/10).

Acara ini dipimpin oleh Kepala KPP Pratama Blora Bambang Purwanta dan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Tengah I Nurbaeti Munawaroh, beserta jajaran pejabat lainnya dan Wajib Pajak Prominen.

Dalam kegiatan itu, KPP Pratama Blora memberikan penghargaan kepada wajib pajak yang memberi kontribusi terbaik pada tahun 2023. Wajib pajak yang memperoleh penghargaan berjumlah 16 wajib pajak, dengan kategori 6 Wajib Pajak Badan Usaha, 6 Wajib Pajak Orang Pribadi, 1 Instansi Pemerintah Kabupaten Grobogan, 1 Instansi Pemerintah Kabupaten Blora, 1 Pemerintah Desa Kabupaten Grobogan, dan 1 Pemerintah Desa Kabupaten Blora.

Nurbaeti Munawaroh mengapresiasi kegiatan tax gathering tersebut dan menyampaikan, "Jadi ini bagus sekali ya acara tax gathering. Ini adalah momen untuk kita sama-sama bersilaturahmi, antara wajib pajak dengan KPP Pratama Blora."

Dengan acara tax gathering ini, KPP Pratama Blora berharap hubungan dan kerja sama antara KPP Pratama Blora dengan wajib pajak terjalin dengan baik sehingga bisa mencapai target penerimaan yang telah ditentukan.

Pewarta: Tim Penyuluh KPP Pratama Blora
Kontributor Foto: Henry Raharjo, Setiawan Kusumo Jati
Editor:Yahya Ponco Aprianto

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.