Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sidoarjo Selatan memberikan edukasi kepada wajib pajak Bendahara Desa bertempat di Pendopo Kantor Kecamatan Candi (Selasa, 29/10). Camat Candi turut hadir pada kegiatan yang bertema “Bimbingan Teknik Hak dan Kewajiban Perpajakan Bendahara Desa” tersebut. Sejumlah Bendahara dari 24 Desa di wilayah kecamatan Candi antusias mengikuti kegiatan hingga selesai.
Kegiatan edukasi kepada wajib pajak Bendahara Desa telah rutin dilakukan setiap tahun oleh KPP Pratama Sidoarjo Selatan dengan harapan Bendahara Desa dapat melaksanakan kewajiban perpajakannya dengan benar dan tepat sehingga penerimaan pajak dapat diserap secara maksimal dari sektor Pemerintah Desa.
- 8 kali dilihat