Menyambut Bulan Ramadan 1439 H, Kanwil DJP Nusa Tenggara (Kanwil Nusra) mengadakan kegiatan Internalisasi Corporate Value (ICV) bertajuk Penguatan Mental melalui Siraman Rohani, bertempat di Aula Rinjani Kanwil Nusra (Mataram, 15/5). Hadir dalam acara tersebut, para pejabat dan seluruh pegawai Kanwil Nusra.
Kepala Kanwil Nusra Suparno membuka acara dengan memberikan sambutan. Menurutnya, beberapa hari terakhir kita disuguhi dengan pemandangan yang menyesakkan keberagaman dan kerukunan beragama. Kejadian tersebut terkait dengan kerusuhan di Mako Brimob dan beberapa teror bom di Jawa Timur yang menelan banyak korban jiwa. “Semua agama tidak ada yang membawa ajaran kejahatan,” tutur Suparno.
Suparno ingin agar para pegawai di lingkungan Kanwil Nusra menjalankan agama masing-masing dengan tetap menjaga keberagaman dan kebhinekaan. Suparno juga ingin dalam aktivitas sehari-hari, terutama kegiatan keagamaan, pegawai agar menjaga netralitas di masa-masa pesta demokrasi mendatang.
“Setiap ibadah yang kita lakukan, selain bentuk hubungan antara hamba dengan Tuhannya, juga banyak terkandung aspek sosial di dalamnya. Kita tidak hanya diajarkan tentang Habblumminallah (hubungan baik dengan Allah), namun juga Habblumminannas (hubungan baik dengan sesama manusia),” tutur Ustad Zainuddin sebagai penceramah. (/mag)
- 26 kali dilihat