Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Pulogadung bersama dengan Pusat Pengembangan dan Perlindungan Bahasa dan Sastra Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Pusbanglin Kemdikbud) kembali menggelar kegiatan sosialisasi perpajakan (Kamis3/10). Kegiatan diselenggarakan secara luring di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Sosialisasi perpajakan diselenggarakan dalam rangka memberikan pembekalan kepada Penerima Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Evaluasi dan Pelaporan Bantuan Pemerintah Periode I, dengan mengusung tema ”Pembekalan Kewajiban Perpajakan bagi Penerima Bantuan Pemerintah”. Kegiatan sosialisasi perpajakan tentunya terus digalakkan untuk mendorong dan meningkatkan kepatuhan Wajib Pajak melalui pengetahuan dan edukasi perpajakan.

Narasumber pajak merupakan Tim Fungsional Penyuluh Pajak KPP Pratama Jakarta Pulogadung, yaitu Eko Priyono dan Dede Saptian. Peserta pembekalan perpajakan diberikan pengetahuan dan pemahaman komprehensif mengenai kewajiban perpajakan bagi Penerima Bantuan Pemerintah. Kewajiban perpajakan mulai dari mendaftar, menghitung, membayar hingga melaporkan pajaknya. Kewajiban Perpajakan ini kerap kali dikenal dengan sebutan DHBL (Daftar, Hitung, Bayar, Lapor). Selain itu, Tim Penyuluh Pajak juga menjelaskan secara ringkas mengenai kewajiban perpajakan Instansi Pemerintah.

Kegiatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh para peserta pembekalan. Peserta  pembekalan berkesempatan untuk bertanya secara langsung dan berdiskusi dengan Tim Penyuluh Pajak. Dengan terselenggaranya sosialisasi perpajakan, diharapkan meningkatkan kepatuhan dan kesadaran perpajakan Wajib Pajak, dalam hal ini khususnya para penerima bantuan pemerintah.

Pajak kuat, APBN sehat, Indonesia Sejahtera.

 

Pewarta: Putri Hanindyawati
Kontributor Foto: Eko Priyono
Editor: Donald Jerry

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.