Tim Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sendawar melakukan kunjungan ke lokasi tambang dalam rangka Verifikasi Lapangan terkait permohonan Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak (PKP) yaitu PT Bumi Dharma Kencana yang berlokasi di tempat usaha wajib pajak yaitu di Kampung Tering, Kabupaten Kutai Barat (Selasa, 7/6).
Herry Gianto sebagai manajer PT Bumi Dharma Kencana yang bergerak di bidang usaha pertambangan batu bara menyambut langsung tim KP2KP Sendawar yang beranggotakan Kepala KP2KP Sendawar Andry Hermansyah bersama pelaksana KP2KP Sendawar Muhammad Yoga Prakoso dan Anisah Nurjanah.
- 8 kali dilihat