Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Malili melakukan kunjungan kerja ke SMP YPS Singkole yang berlokasi di Soroako, Kabupaten Luwu Timur (Rabu, 18/8). Kunjungan ini ditujukan untuk melakukan koordinasi terkait pelaksanaan kegiatan Pajak Bertutur tahun 2021.
Selain memastikan data para peserta yang akan mengikuti kegiatan Pajak Bertutur, Petugas Penyuluh KP2KP Malili juga bersilahturahmi dengan para guru yang ada di SMP YPS Singkole dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Pihak KP2KP Malili pun berharap melalui pelaksanaan kunjungan kerja ini, pelaksanaan kegiatan Pajak Bertutur tahun 2021 dapat berjalan lancar dan sukses.
- 13 kali dilihat