Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Tegallega menggelar kegiatan Tax Goes to School (TGTS) secara langsung (luring) dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan di Aula SMA Negeri 8 Bandung Jalan Solontongan No 3 Kota Bandung (Rabu, 20/7).

Mengambil tema "Gotong Royong Membangun Negeri", kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 12.45 s.d. 14.00 WIB ini diikuti sebanyak 300 orang siswa.

Kegiatan TGTS tersebut dibuka dengan sambutan dari Kepala Sekolah SMAN 8 Bandung Abdul Latief dan Kepala Seksi Pemeriksaan, Penilaian, dan Penagihan KPP Pratama Bandung Tegallega Aep Saepulloh.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi pajak oleh Tim Penyuluh Pajak KPP Pratama Bandung Tegallega yang terdiri dari Yayan Hidayati, Pratikno, dan Devia Sri Maharani.

Tim Penyuluh Pajak menjelaskan materi pengenalan pajak dan peran pentingnya pajak bagi negara secara santai dengan diselingi beberapa fun games untuk meningkatkan semangat serta antusias para siswa.

Abdul Latief mengucapkan terima kasih kepada KPP Pratama Bandung Tegallega yang telah mengadakan kegiatan TGTS di SMAN 8 Bandung.

"Saya ucapkan banyak terima kasih kepada pihak KPP Bandung Tegallega yang sudah berkenan mengadakan kegiatan ini. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menambah wawasan para siswa tentang pajak. Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini nantinya dapat memupuk kesadaran para siswa akan pentingnya pajak sedari dini," tuturnya.