Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo melakukan peresmian gedung baru Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama yang terletak di Jalan Prof. Moh. Yamin Nomor 35, kota Palu, Sulawesi Tengah (Rabu, 20/4). Kegiatan peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Suryo Utomo di Tempat Pelayanan Terpadu KPP Pratama Palu.

Dalam kegiatan ini, Suryo Utomo juga memberikan pengarahan kepada para pegawai KPP Pratama Palu dan kegiatan office tour untuk melihat kelengkapan dari kantor baru KPP Pratama Palu.

Dari peresmian gedung baru KPP Pratama Palu ini Suryo Utomo berharap agar pelayanan terhadap wajib pajak lebih optimal dan juga seluruh pegawai KPP Pratama Palu dapat maksimal dalam menghimpun penerimaan negara.