Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sinjai melaksanakan kegiatan Pajak Bertutur yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia (Kamis, 27/07). Pajak Bertutur ini rutin dilakukan setiap tahun sebagai sarana sosialisasi kesadaran pajak sejak dini yang menyasar siswa SD/SMP/SMA/Perguruan Tinggi. Tahun 2023 ini KP2KP Sinjai melaksanakan Pajak Bertutur di salah satu sekolah unggulan yaitu Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Sinjai, Kelurahan Kampala, Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai.
Acara dibuka dengan sambutan dari Wakil Kepala SMAN 3 Sinjai Kaharuddin Parman dan Kepala KP2KP Sinjai Hendrawan. Dalam kesempatan tersebut Kaharuddin juga menyampaikan rasa terima kasih karena pihak KP2KP Sinjai sudah memberikan kesempatan kepada SMAN 3 Sinjai untuk mengikuti rangkaian acara Pajak Bertutur kali ini.
Setelah itu, tim pemateri yang diwakili oleh Syahrul Mubarak menyampaikan materi pengenalan pajak dan sekilas informasi peraturan perpajakan di Indonesia. Syahrul menyampaikan kepada seluruh peserta bahwa mereka akan menjadi generasi muda sadar pajak yang akan berguna untuk masa depan Indonesia nantinya.
Siswa SMAN 3 Sinjai mengikuti seluruh rangkaian kegiatan Pajak Bertutur yang disusun oleh tim KP2KP. Selain itu, peserta juga berkesempatan untuk bertanya terkait teknis perpajakan. Musfita, salah satu peserta, menyampaikan pertanyaan tentang batasan penghasilan yang dikenakan pajak.
Pajak bertutur 2023 kali ini mengusung tema “Sadar Pajak, Bukti Peduli pada Negeri.” Tim KP2KP Sinjai berharap agar siswa-siswi yang telah mengikuti kegiatan ini dapat membagikan pengetahuan tentang pajak yang didapatkan kepada siswa-siswi lain, keluarga, orang di sekitar mereka, dan menjadi duta pajak sejak dini.
Pewarta: Husnul Hatima |
Kontributor Foto: Ajeng Susilowati |
Editor: Letna Helma Lantika Wisda |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 8 kali dilihat