
Demi mewujudkan generasi sadar pajak sejak dini, Tim Penyuluh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Balikpapan Timur berkoordinasi dengan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Balikpapan (Senin, 24/7). Koordinasi ini dilakukan dalam rangka mengampanyekan program inklusi dalam dunia pendidikan melalui penyelenggaraan Pajak Bertutur 2023 yang rencananya akan digelar di SMK Negeri 1 Balikpapan, Kota Balikpapan. Pajak Bertutur 2023 akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 27 Juli 2023 dengan tema “Sadar Pajak, Bukti Peduli pada Negeri”.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Seksi Pelayanan Herry Kurniawan Nugroho. Turut mendampingi juga David Sukma dan Ariana selaku fungsional penyuluh pajak yang akan mengisi kegiatan Pajak Bertutur sebagai pemateri.
Suparman, Pembina Kesiswaan SMK Negeri 1 Balikpapan memberikan sambutan langsung atas kedatangan dan tujuan dari Tim KPP Pratama Balikpapan Timur.
Herry Kurniawan Nugroho menyampaikan maksud dan tujuan dari penyelenggaraan Pajak Bertutur dan meminta kesediaan waktu, tempat, peserta, sarana, dan prasarana dari pihak SMK Negeri 1 Balikpapan.
“Pajak Bertutur dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Pajak setiap tahun agar siswa-siswa di sekolah dapat mengenal pajak secara umum dan pemanfaatan pajak bagi negeri,” jelas Herry Kurniawan.
KPP Pratama Balikpapan Timur berharap dengan adanya koordinasi dengan pihak sekolah, kegiatan Pajak Bertutur 2023 dapat berjalan dengan lancar dan memenuhi tujuan yakni mewujudkan generasi sadar pajak sejak dini.
Pewarta: Herlya Ayu Miftakhul Jannah |
Kontributor Foto: Herry Kurniawan Nugroho |
Editor: Mohamad Ari Purnomo Aji |
- 16 views