
Kantor Pelayanan Pratama (KPP) Pratama Batu kembali menyelenggarakan Tax Goes To School yang ke-3 di Madrasah Aliyah Bilingual Kota Batu dengan mengusung tema "Generasi Muda Sadar Pajak, Wujud Bela Negara" (Rabu, 27/07). Acara ini diikuti oleh 66 siswa-siswi Madrasah Aliyah Bilingual Kota Batu. Penyelenggaraan Tax Goes To School 2022 ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran pajak para generasi muda sehingga di masa depan akan terbentuk generasi muda yang taat pajak.
Kepala KPP Pratama Batu Gatot Sulandoko saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, “Adanya Tax Goes To School ini merupakan sebuah kegiatan yang baik untuk mengedukasi siswa-siswi mengenai pajak, manfaat pajak untuk pembangunan negara terutama bagaimana pajak yang notabene menempati porsi 70% dari total penerimaan negara, berperan untuk memulihkan ekonomi pasca Covid-19."
Gatot juga menyampaikan bahwa salah satu contoh bentuk pendistribusian anggaran tersebut adalah dengan adanya pengadaan vaksin Covid-19 yang gratis bagi seluruh rakyat Indonesia.
Penyampaian materi yang dilakukan oleh Tim Penyuluh KPP Pratama Batu dikemas dengan kegiatan yang menyenangkan berupa games dan kuis interaktif kepada peserta baik secara individu maupun berkelompok. Para peserta sangat aktif bertanya dan menjawab pertanyaan dari Tim Penyuluh KPP Pratama Batu.
Dengan tagline “Generasiku, Generasi Sadar Pajak”, diharapkan dapat membawa semangat bagi para generasi muda dalam meningkatkan pemahaman mengenai pajak. Hal ini selaras dengan semangat Menteri Keuangan Sri Mulyani yang mengajak dalam program inklusi kesadaran pajak sebagai salah satu program bagi generasi muda untuk ikut serta memahami dan menjaga negaranya sendiri melalui kesadaran pajak. Ini ditujukan untuk mewujudkan cita-cita bangsa, generasi emas Indonesia yang cerdas dan sadar pajak.
Pewarta: Vanny Septyana |
Kontributor Foto: Lukman Hakim |
- 333 views