
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Tembilahan kembali melaksanakan gelar wicara bersama Radio Indra FM dan Gemilang FM yang merupakan radio lokal di Wilayah Tembilahan di Kabupaten Indragiri Hilir (Rabu, 14/7)
⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀
Gelar wicara ini disampaikan oleh Gunawan Wibisono Nugroho selaku Kepala KP2KP Tembilahan dan Ichsan selaku Fungsional Penyuluh KPP Pratama Rengat. Dengan tema Besama Pajak Atasi Pandemi Pulihkan Ekonomi, gelar wicara ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Pajak 14 Juli. Insentif pajak menjadi topik pembicaraan.
Pada kesempatan tersebut, Gunawan menyampaikan bahwa tujuan dari insentif pajak selama masa pandemi antara lain untuk mendukung demand (belanja) masyarakat, dukungan cashflow, serta untuk membiayai pembelian alat kesehatan dan vaksin Covid-19.
Meskipun sedang dalam kondisi pandemi, Kepala KP2KP Tembilahan menuturkan ingin tetap menyampaikan kemeriahan dan makna sebenarnya mengenai pajak dan Hari Pajak kepada masyarakat Tembilahan lewat Radio. Menurutnya, Radio merupakan salah satu media yang paling familiar bagi masyarakat.
Tim dari KP2KP Tembilahan berharap melalui kegiatan gelar wicara bersama radio lokal ini, selain berguna untuk membantu menghidupkan radio lokal namun tetap memberikan edukasi dan meningkatkan pemahaman audiens mengenai perpajakan.
- 26 views