
KP2KP Mempawah mengadakan Rapid test bagi seluruh pegawainya di Dinas Kesehatan Kabupaten Mempawah Jl. R. Kusno, Tengah, Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah (Kamis, 25/6).
“Alhamdulillah semua pegawai KP2KP Mempawah hasilnya non reaktif semua, tapi ke depannya harus tetap menjaga kesehatan ya,” ungkap Kepala KP2KP Mempawah Muhammad Arief Yusfar setelah selesai melakukan rapid test di Dinas Kesehatan Mempawah.
Ia juga bersyukur karena seluruh pegawai telah melakukan rapid test. “Alhamdullilah akhirnya kita mendapat kesempatan lakukan Rapid test ini kepada seluruh pegawai, karena seperti yang diketahui melalui Rapid test ini kita dapat mendeteksi antibodi yang diproduksi tubuh untuk melawan virus corona. Selain itu saya ingin memberikan rasa aman kepada wajib pajak yang datang dan kepada masing-masing pegawai,” ungkap Arief.
Setelah melakukan beberapa protokol kesehatan seperti mencuci tangan, pengecekan suhu tubuh, dan pegawai dimintai keterangan kesehatan sederhana, petugas berapakaian Alat Pelindung Diri (APD) lengkap mengambil sampel darah pegawai.
"Setiap hari saya bertemu dengan banyak orang, saya tidak tahu yang saya temui itu carrier atau bukan sehingga kegiatan ini secara tidak langsung memberikan rasa aman tersendiri bagi saya," ujar Catur Haryo Prastowo yang merupakan Pegawai KP2KP Mempawah.
- 25 views