
Kanwil DJP Jakarta Selatan I mengadakan kegiatan studi banding kehumasan dan Forum P2Humas semester I tahun 2018 di Gedung Keuangan Negara lantai 1, Bandung (Kamis, 28/6). Kegiatan ini diadakan selama dua hari hingga hari Jum’at 29 Juni 2018.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah berbagi ilmu dengan Kanwil DJP Jawa Barat I mengenai pengelolaan konten baik di portal pajak.go.id maupun media sosial. Karena di era sekarang ini, media internet adalah media yang paling efektif dan efisien untuk menyampaikan sebuah informasi.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kanwil DJP Jakarta Selatan I, Sakli Anggoro. Peserta dari kegiatan ini adalah perwakilan dari masing-masing KPP di bawah naungan Kanwil DJP Jakarta Selatan I, yang terdiri dari Kasi Pengawasan dan Konsultasi I, Kasi Pelayanan, Kasi Ekstensifikasi dan Penyuluhan, Account Representative, dan pelaksana Seksi Pelayanan.
Selain berbagi ilmu mengenai pengelolaan konten dan media sosial, dalam acara ini peserta juga diajak belajar mengenai communication skill dan pemaparan tentang PMK No.39/PMK.03/2018 tentang Tata Cara Pengembalian Pendahuluan Kelebihan Pembayaran Pajak.
Tak lupa, Kanwil DJP Jakarta Selatan I juga memberikan apresiasi berupa penghargaan terhadap KPP yang sudah melakukan penyuluhan, pelayanan, dan kehumasan terbaik dalam kurun waktu semester I tahun 2018 ini. Adapun para pemenangnya adalah:
1. Penghargaan Penyampaian Frequently Asked Question (FAQ) Segmentasi Wajib Pajak Terbaik (KPP Pratama Jakarta Tebet)
2. Penghargaan Penyelesaian Permohonan Layanan Terbanyak (KPP Madya Jakarta Selatan I)
3. Penghargaan KPP dengan Zero Complaint (KPP Madya Jakarta Selatan I)
4. Penghargaan KPP dengan Media Sosial Teraktif (KPP Pratama Jakarta Pancoran)
5. Penghargaan Administrasi Penyuluhan Terbaik (KPP Pratama Jakarta Pancoran)
- 23 views