
Tim Penyuluh Pajak dan Account Representative Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cileungsi melaksanakan kegiatan jemput bola Srat Pemberitahuan (SPT) Tahunan di Taman Kanak-Kanak Tazkia, Klapanunggal, Bogor (Kamis, 17/2). Kegiatan dihadiri 80 wajib pajak yang terdiri dari kepala sekolah dan guru di Desa Klapanunggal.
Account Representative KPP Pratama Cileungsi Daryanto membantu langsung proses pengisian melalui e-Filing. Ia menyampaikan, "Wajib pajak merasa sangat terbantu dengan adanya jemput bola yang dilakukan mengingat jarak tempuh yang lumayan jauh dari Kecamatan Klapanunggal menuju KPP Pratama Cileungsi yang berada di Kecamatan Cibinong."
Daryanto juga menjelaskan perbedaan antara SPT Tahunan 1770 S dengan 1770 SS supaya wajib pajak tidak salah melaporkan SPT Tahunannya di tahun berikutnya. “Setelah diisi jumlah penghasilannya, lalu diisi Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) sesuai dengan keadaan tahun 2021 ya Bapak dan Ibu. Untuk yang ibu-ibu tetap ditulis TK/0 karena tanggungan sudah berada di laporan SPT suami,” jelas Daryanto.
Wajib pajak mengapresiasi jemput bola ini, salah satunya guru bernama Asih. “Terima kasih Bapak Ibu sudah meluangkan waktunya untuk datang kesini membantu teman-teman guru untuk lapor SPT Tahunan, karena kami masih belum paham dan kadang lupa bagaimana cara lapornya," ujar Asih.
Daryanto berharap dengan adanya jemput bola asistensi pelaporan SPT Tahunan ini bisa memberikan kemudahan kepada wajib pajak.
"Besarnya antusias dari wajib pajak ini juga turut memberikan motivasi KPP Pratama Cileungsi untuk memberikan pelayanan secara maksimal di kegiatan “jemput bola” lainnya," tambah Daryanto.
- 14 views