
Pengurus Masjid Asy-Syakirin Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Riau menyerahkan santunan untuk anak asuh secara serentak di empat panti asuhan yang berada di sekitar kota Pekanbaru yaitu Panti asuhan Al fath, Panti asuhan Al Ikhlas, Panti asuhan Darul Ilmi, dan Panti asuhan Al Istiklal (Kamis, 14/5).
Kegiatan ini diselenggarakan berkat kerja sama dengan Yayasan Rumah Zakat Indonesia. Dengan tetap mematuhi protokol perilaku hidup bersih yang ditetapkan oleh pemerintah untuk memutus penyebaran Virus Corona, kegiatan ini juga diisi dengan pembagian 200 paket buka puasa untuk panti asuhan Al Fath 50 orang, panti asuhan Al Ikhlas 40 orang, panti asuhan Darul Ilmi 30 orang dan 70 orang untuk anak asuh panti asuhan Al Istiklal.
Kepala KPP Pratama Pekanbaru Ridho Syafruddin selaku Ketua DKM Masjid Asy Syakirin mengatakan bahwa Kegiatan tahun ini memang cukup berbeda, kegiatan sosial saat ini dilaksanakan dengan membagikan paket Buka Puasa dan tidak berbuka bersama dengan adik-adik asuh seperti tahun lalu. Namun demikian, semoga tidak mengurangi niat jamaah masjid untuk saling berbagi di bulan yang penuh berkah ini. Ibadah rutin lain di bulan Ramadhan ini tetap dijadwalkan, tetapi laksanakan secara sendiri-sendiri.
Selain melaksanakan kegiatan kunjungan sosial tersebut, untuk memeriahkan kegiatan Ramadhan 1441 Hijriah ini pengurus Masjid Asy-Syakirin juga akan menyelenggarakan berbagai kegiatan perlombaan antara lain lomba Adzan, lomba Murottal, dan lomba Kultum yang diperuntukan untuk pegawai dan anak-anak pegawai. Peserta perlombaan tidak perlu harus datang ke lokasi lomba untuk mengikuti kegiatan ini, cukup dengan mengirimkan rekaman video kepada panitia.
- 28 views